| 6 April 2018 | ADA berbagai cara yang digunakan orang untuk mengakses bawah sadar dan memberdayakannya. Jika anda menguasai kecak...

4 Teknik Mengakses Bawah Sadar

1:23 PM A.S. Laksana 21 Comments

| 6 April 2018 |


ADA berbagai cara yang digunakan orang untuk mengakses bawah sadar dan memberdayakannya. Jika anda menguasai kecakapan untuk mengakses dan memberdayakan bawah sadar anda, itu akan menjadi keuntungan besar bagi anda. Anda bisa memanfaatkan kekuatan bawah sadar anda untuk memperbaiki aspek-aspek yang anda ingin perbaiki dan anda tingkatkan.

Bawah sadar memiliki kekuatan besar untuk mewujudkan hal-hal yang pikiran kita tidak mampu menanganinya. Ia bekerja efektif ketika pikiran kita tidak banyak ikut campur. Itu sebabnya gagasan-gagasan sering muncul ketika kita sedang rileks dan tidak memikirkannya, ketika kita sedang berkelakar dengan teman, ketika kita tidak berupaya keras memikirkannya.

1. Menyerahkan penyelesaian masalah kepada bawah sadar.

Ini prosedur yang sangat mudah. Menjelang tidur, anda menuliskan masalah yang anda hadapi dan harus anda selesaikan. Dalam tahap latihan, pilih satu masalah saja. Tuliskan masalah itu. Baca sebelum anda tidur. Anda bisa mengulangi pembacaan masalah itu tiga kali atau terserah anda. Akhiri pembacaan masalah itu dengan menyerahkan penyelesaiannya kepada bawah sadar.

Sediakan kertas kosong dan pensil di samping tempat tidur anda. Anda akan menggunakannya untuk mencatat mimpi—apa pun mimpi itu—begitu anda bangun tidur. Teknik ini pasti berhasil. Jika anda melakukannya malam ini, besok pagi anda akan mendapatkan respons bawah sadar. Tetapi anda mungkin belum mampu memahami bahasa bawah sadar anda. Anda hanya perlu melatihnya terus-menerus, menyerahkan penyelesaian kepada bawah sadar anda. Perlu waktu setidaknya 3 minggu melakukannya rutin sampai anda mampu memahami bahasa bawah sadar anda.

2. Meditasi

Meditasi adalah teknik yang sudah digunakan berabad-abad lamanya dan tetap dipraktikkan orang hingga hari ini untuk memberdayakan bawah sadar. Dengan meditasi kita berlatih memfokuskan pikiran hanya pada satu gagasan, kita memilih berfokus pada apa yang sedang berlangsung di dalam diri kita sekarang. Orang menjadi kacau balau ketika pikirannya terlalu sibuk memikirkan banyak hal, banyak masalah, dan tidak bisa fokus. Ada banyak informasi lebih lanjut yang bisa anda temukan tentang bagaimana melakukan meditasi.

3. Ciptakan Dewan Penasihat untuk Hidup Anda

Untuk mendapatkan kecakapan tertentu anda memerlukan mentor yang tahu cara membimbing anda. Bagus jika anda bisa mendapatkan mentor sungguhan. Tetapi anda bisa menciptakan mentor imajiner yang menjalankan fungsi sama dengan mentor sungguhan. Ia atau mereka akan menjadi pembimbing anda, menjadi tempat bertanya, menjadi para penasihat terpercaya yang membantu anda mendapatkan pemecahan masalah, dan menjadi orang-orang yang memberi tahu bagaimana anda bisa lebih kreatif dan produktif.

Jika anda sudah memilih orang-orang untuk anda jadikan mentor atau penasihat, adakan “pertemuan” dengan mereka setiap malam sebelum anda tidur. Anda memerlukan tempat tenang untuk menggelar pertemuan dengan mereka. Pejamkan mata, lihatlah anda duduk satu meja dengan mereka. Sampaikan pertanyaan anda kepada mereka. Dengarkan mereka bicara, dengarkan saran-saran dari para penasihat anda, dan akhiri pertemuan dengan ucapan terima kasih kepada mereka.

4. Self-Hypnosis 

Tiga teknik yang kita bicarakan di atas pada dasarnya adalah teknik-teknik untuk menjadikan diri kita lebih tenteram dan pikiran lebih rileks, memberi fokus pada apa yang terjadi sekarang sembari menyiapkan diri untuk masa depan, dan menyerahkan urusan kepada bawah sadar ketika pikiran kita tidak sanggup menangani urusan. Dengan cara itulah anda menghipnotis diri sendiri. Tujuan utama dari self-hypnosis atau hipnosis-diri adalah anda mendapatkan kecakapan untuk mengakses dan memberdayakan bawah sadar anda.

Anda bisa memilih teknik bawah sadar yang mana saja. Saya hanya memberikan satu catatan: Sama dengan banyak kecakapan lainnya, teknik-teknik di atas, mana pun yang anda pilih, memerlukan latihan tekun dan disiplin dan kemauan keras untuk menjalankannya setiap hari. Hanya dengan ketekunan, disiplin, dan kemauan keras anda akan menjadi terampil menggunakan teknik yang anda pilih dan memiliki kemampuan untuk memberdayakan bawah sadar anda.

Jika anda memiliki teknik lain, saya akan senang hati membacanya pada komentar anda. Mungkin teknik anda bisa membantu orang lain.

A.S. Laksana
Penulis
Pola Sugesti dan Strategi Terapi Milton Erickson
The Art of Ericksonian Hypnosis

21 comments:

  1. bagaimana jika masuk dalam lucid dream? bukankah menjadi lebih gampang untuk no.1 dan no.3 ?

    ReplyDelete
  2. Meditasi adalah salah satu jalan yang membawa ketenangan fikiran dan bathin..tenangkan diri lalu serahkan penyelesaian masalah kepada alam.bawah sadar

    ReplyDelete
  3. Konsumsi magic mashroom di ruangan tertutup (meditasi)

    ReplyDelete
  4. kenalilah tuhanmu wahai orang yg mau brfikir

    ReplyDelete
  5. Apa bedanya nomer 3 dengan orang gila?😅😂

    ReplyDelete
  6. Kalau menurut saya alam bawah sadar itu tidak jauh beda dengan reflek,,,, artinya untuk bisa mendapatkannya kita memang harus teliti dan berlatih untuk waktu yang lama

    ReplyDelete
  7. pertanyaanya siapa penggerak alam bawah sadar? tentunya Tuhan, kenali jati diri sejati sebelum lebih dekat mengenal Tuhan, berserah diri sepenuhnya lepas semua beban dunia( meditasi),karena Tuhan akan membimbing dan menggerakkan tanpa kamu sadari 😁

    ReplyDelete
  8. Mitos / fakta apakah smua yg qt mimpikan qt sesuatu yg betul2 akan terjadi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Inilah yang dinamakan firasat , firasat itu bisa menembus dan menjadi kenyataan,
      Firasat adalah suatu kemampuan dari dalam diri seseorang untuk merasakan apa yang akan terjadi di dalam kehidupannya. Firasat juga dapat diartikan sebagai intuisi yaitu, pengetahuan bawaan lahir atau pengetahuan gharisah. Intuisi adalah salah satu jenis kemampuan psikis.


      Apa yang dirasakan oleh hati & pikiran seorang insan kadang2 Suatu saat bisa menjadi kenyataan

      Seperti hal nya kaitannya dengan DEJAVU dan FIRASAT

      Lebih detailnya tanyakan saja pada pakarnya/ search aja di google hehe

      Delete
  9. Yang manapun metode yang di pilih harus di lakukan sungguh-sunguh dan konsisten dalam falsafah Jawa temen tinemu tekun tekan

    ReplyDelete